Pemalang – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-123 dan TMMD Sengkuyung Tahap I Tahun Anggaran 2025 resmi ditutup. Kegiatan yang berlangsung selama satu bulan ini berhasil menyelesaikan berbagai sasaran fisik dan nonfisik di sejumlah wilayah, termasuk Kabupaten Pemalang.
Pangdam IV / Diponegoro Mayjen TNI Dede Suryadi dalam teks sambutanya yang dibacakan oleh Palakhar Kasdim 0711 Pemalang Kapten Inf Sarmin menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang terlibat, termasuk pemerintah daerah, TNI-Polri, serta masyarakat yang telah bekerja keras menyukseskan program ini.
“TMMD adalah wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat dan pemerintah daerah dalam mewujudkan pembangunan yang merata serta memperkuat ketahanan nasional,” ujar Pangdam.
Program TMMD kali ini melibatkan berbagai pekerjaan fisik, seperti pembangunan jalan cor blok, talud, saluran air, makadam, betonisasi, dan pembuatan gorong-gorong. Selain itu, TNI AD juga melaksanakan program unggulan seperti penyediaan air bersih, rehabilitasi rumah tidak layak huni (RTLH), pembangunan fasilitas MCK, serta penghijauan melalui penanaman pohon dan kebersihan lingkungan.
Sementara itu, pada sasaran nonfisik, TMMD menggelar berbagai penyuluhan bagi masyarakat. Materi yang diberikan meliputi wawasan kebangsaan, bela negara, pencegahan terorisme, kenakalan remaja, keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), kesehatan, serta pencegahan stunting dan penyalahgunaan narkoba. Tak hanya itu, juga diadakan kegiatan sosial seperti donor darah, pengobatan gratis, bazar UMKM, pasar murah, dan perpustakaan keliling.
Lebih lanjut Pangdam berharap, hasil pembangunan ini dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat dalam jangka panjang. Ia juga mengingatkan agar seluruh fasilitas yang telah dibangun dijaga dan dirawat bersama agar masa pakainya lebih lama.
“Kami juga meminta seluruh komandan satuan tugas untuk mengevaluasi kegiatan ini sebagai bahan perbaikan pada program TMMD selanjutnya,” tambahnya.
Dengan berakhirnya program TMMD Reguler ke-123 dan TMMD Sengkuyung Tahap I, diharapkan sinergi antara TNI, pemerintah, dan masyarakat semakin kuat dalam membangun daerah yang lebih maju dan sejahtera.
Sejalan dengan hal itu, Wakil Bupati Pemalang Nurkholes berharap Hasil tersebut bisa membawa berkah dan manfaat kepada masyarakat Kedungbanjar serta masyarakat diharapkan untuk menjaga apa yang sudah dibangun.